Bahan-bahan
- 100 gr semangka merah, potong dadu
- 100 gr nanas, potong segitiga kecil
- 100 gr melon, buat bulatan sebesar kelereng
- 100 gr pepaya, potong dadu
- 100 gr anggur, belah dua
- 500 gr es serut
- 1 liter air
- 5 sdm sirup vanili
- 100 ml susu kental manis putih
Cara membuat
- Siapkan mangkok saji.
- Taruh melon, nanas, pepaya, nanas, semangka, anggur dalam mangkok.
- Campur air, susu kental manis jadi satu dalam tempat terpisah. Aduk rata. Tuangkan dalam mangkok saji yang telah berisi buah.
- Beri es serut dan sirup vanili, sajikan segera.
Anda bebas menambahkan buah-buahan kesukaan anda di dalam resep sop buah ini, namun selalu ingat untuk memilih yang segar dan mencucinya hingga benar-benar bersih. Karena selama berpuasa, imunitas tubuh kita sering lebih lemah jika dibandingkan hari-hari biasa. Menjaga kebersihan makanan adalah salah satu tips agar ibadah puasa tetap berjalan lancar.
SELAMAT MENCOBA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar